12 Toko di Kyoto yang Bisa Anda Kunjungi untuk Membeli Barang-Barang Tradisional Jepang

Kyoto dipenuhi dengan banyak toko yang menjual segala macam pernak-pernik tradisional Jepang dan barang-barang berguna. Jika Anda datang ke Kyoto dan mencari sesuatu yang berbeda, 12 toko berikut menawarkan berbagai barang menarik dan indah yang tidak boleh dilewatkan. Silakan mampir dan beli beberapa barang di sana sebagai hadiah untuk dibawa pulang.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

1. Kyoto Kakefuda


moon angel/Flickr

Kakefuda, yang terletak tepat di depan Chion-in di Higashiyama, sudah membuka bisnisnya sejak tahun 1925 dan memulainya sebagai toko pewarna tradisional. Meskipun masih membawa beberapa desain tradisional, Kakefuda mulai berfokus pada desain yang lebih modern dan elegan pada tahun 2005. Langkahkan kaki Anda ke sini untuk mendapatkan kain-kain indah, yang dapat digunakan untuk dekorasi dan syal. Bahkan, Anda bisa mengikatnya di tas agar terlihat lebih trendi.

http://www.kakefuda.co.jp/

2. Kyoto Chidoriya Cabang Ginkaku-ji

Di masa lalu, Kyoto Chidoriya hanya melayani Maiko (calon geisha) cantik di Kyoto. Namun, kini Chidoriya tidak hanya terkenal di dunia, tetapi juga telah menjadi household brand di Jepang setelah menerima banyak ulasan baik dari penjualan pertamanya dan promosi di New York. D sini, mata Anda akan dimanjakan dengan semua aksesori cantik yang biasanya dibawa oleh Maiko, seperti dompet koin, tas, hand mirror, dan aksesori sabuk kimono. Selain itu, toko ini juga terkenal dengan kosmetik alaminya yang banyak dibeli dan digunakan oleh para selebriti.

http://www.kyotochidoriya.com/

3. Takezasado

Takezasado adalah toko printing woodblock (cetak balok kayu) yang sudah ada sejak tahun 1891. Desainer internal mereka, Yuko Harada, merupakan generasi ke-6. Ia menciptakan desain-desain indah yang sangat disukai oleh para pembeli. Barang-barang yang dijual di sini bervariasi, mulai dari perlengkapan tulis hingga pernak-pernik, semuanya dirancang dan dibuat dengan hati-hati menggunakan tangan.

http://www.takezasa.co.jp/index.html

4. Izawaya

Sejak pertama dibuka hingga saat ini, Maiko dan para pemain panggung tradisional datang ke Izawaya untuk membeli aksesori kimono. Selain dikenal sebagai toko barang rumah tangga di antara pengrajin tradisional di Kyoto, Izawaya juga terkenal dengan kain tradisionalnya yang dicetak lambang zodiak. Meskipun awalnya mereka menjual sapu tangan penyerap minyak, sekarang toko ini sudah dipenuhi dengan berbagai jenis aksesori. Mungkin Anda bisa membeli tas lucu berdesain ikan mas saat datang ke sini.

http://www.izawaya.co.jp/

5. Uragu

Apakah Anda suka mengoleksi perlengkapan tulis? Jika ya, Anda harus datang ke Uragu, toko yang menjual perlengkapan tulis tradisional Jepang. Pemilik toko menamakannya Uragu dari kata bahasa Jepang yang berarti "kegembiraan". Ketika Anda berkunjung ke sini dan melihat koleksi yang mereka punya, mulai dari buku memo, amplop cantik, hingga buku diari keren, Anda pasti akan mengerti mengapa pemiliknya menamai toko ini dari kata "kegembiraan".

http://www.uragu.com/

6. Tsujitoku

Kaishi adalah kertas Jepang yang dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti menyajikan kue-kue Jepang yang cantik dan sebagainya. Untuk mengetahui lebih banyak tentang kaishi, Anda bisa datang ke Tsujitoku. Toko ini menjual bermacam-macam jenis kertas kaishi dengan warna, bentuk, dan ukuran yang berbeda. Selain kertas, tersedia pula minyak aroma terapi! Anda hanya perlu memberikan satu tetes minyak di atas kertas kaishi, lalu masukkannya ke dalam saku baju, dan aroma harum akan mengiringi Anda sepanjang hari! Tsujitoku sangat layak dikunjungi jika Anda mencari hadiah untuk teman dan anggota keluarga!

http://www.tsujitoku.net/products

7. Suzuki Shofudo

Dengan lebih dari 150 jenis pernak-pernik lucu yang terbuat dari kertas, Suzuki Shofudo akan mengajak Anda masuk ke dalam dunia kertas. Anda dapat menemukan wadah spageti yang terbuat dari kertas tradisional Jepang, tidak hanya elegan, wadah ini juga sangat berguna dalam membantu Anda mengukur jumlah spageti yang tepat untuk dimasak! Selain itu, ada pula galeri yang menyelenggarakan workshop kerajinan kertas Jepang untuk Anda ikuti!

http://shofudo-shop.jp/

8. Tsujiwa Kanaami

Menjalankan bisnisnya selama lebih dari 80 tahun, Tsujiwa Kanaami menawarkan produk-produk dari kawat yang dibuat menggunakan tangan dengan penuh cinta. Anda mungkin bertanya-tanya untuk apa produk kawat digunakan. Jika Anda menyukai masakan Jepang, produk-produk ini tentu tidak akan terlalu asing. Ada saringan teh, keranjang kawat, peralatan makan, panggangan, dan lain-lain. Toko ini bahkan dikunjungi oleh beberapa koki terbaik di Jepang untuk mendapatkan produk-produk dari kawat berkualitas tinggi.

http://www.tujiwa-kanaami.com/

9. Owariya

inorsis/Flickr

Salah satu alasan mengapa kami menyukai toko dupa ini karena pemiliknya memiliki ide paling kreatif dalam membuat Kanari Dama, bola berwarna-warni yang dipenuhi dengan dupa beraroma. Bola-bola dupa tersebut dapat mengharumkan pakaian Anda saat disimpan di dalam lemari. Selain Kanari Dama, ada pula bola dupa yang dapat membantu Anda mengusir serangga, dan dikenal sangat efektif!

http://www.mapple.net/spots/G02601219004.htm

10. Yumekoubou

Jika Anda berminat pada barang-barang antik dan seni kuno, Anda harus datang ke Yumekoubou dan melangkah kembali ke masa lalu, karena mereka menawakan barang-barang yang sudah ada sejak 300 tahun lalu! Bersiaplah terkagum-kagum dengan lacquerware (benda yang dipernis) dan berbagai keramik di sini. Apabila Anda berencana membelinya, harap diingat bahwa Anda tidak bisa memasukkannya ke dalam microwave! Namun, apabila Anda tidak punya cukup dana untuk membeli barang antik, Anda masih bisa mampir hanya untuk sekedar melihat-lihat.

http://www.yumekoobou.com/

11. Marumasu Nishimuraya

Sudah berdiri lebih dari satu abad, Marumasu Nishimuraya menjual segala jenis pernak-pernik Jepang buatan tangan seperti casing smartphone. Saat berada di sini, jari-jari Anda pasti tidak akan tahan untuk tidak menjelajah sampul-sampul buku, tas jinjing kecil, tempat lipstik, dan barang-barang lainnya, yang menghadirkan unsur-unsur tradisional Jepang dengan gaya modern.

http://www.marumasu-nishimuraya.co.jp/about/

12. Kazurasei

Didirikan pada tahun 1865, Kazurasei mulai menjual minyak camelia Jepang berkualitas tinggi yang terbuat dari bunga camelia Jepang yang ditemukan di Kepulauan Goto. Memiliki efek pelembab yang dapat membuat rambut dan kulit bersinar sepanjang hari, kosmetik dari Kazurasei ini sangat disukai oleh para selebriti Jepang ternama dan selalu muncul di berbagai majalah.

https://www.kazurasei.co.jp/shop/

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

tsunagu
tsunagu Japan
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran