15 Kios Takoyaki yang Harus Anda Coba di Osaka
Apakah Anda sudah pernah mencoba Takoyaki? Takoyaki adalah makanan cepat saji yang merepresentasikan Osaka. Jika Anda berkunjung ke Osaka, berikut adalah 15 kios takoyaki yang patut Anda coba.
This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.
Salah satu hidangan paling terkenal di Osaka adalah takoyaki, adonan bulat berisi potongan daging gurita yang digoreng. Nikmat dimakan selagi panas dengan saus dan mayones. Takoyaki tergolong makanan cepat saji paling dikenal Osaka dan dicintai oleh orang-orang dari segala usia. Jika Anda belum pernah mencobanya dan sedang berada di Osaka, inilah 15 rekomendasi kios takoyaki yang harus Anda coba.
1. Kougaryu (甲賀流 本店), Shinsaibashi
Kougaryu adalah restoran populer yang sering tampil di majalah-majalah lokal dan acara-acara TV. Letaknya ada di Amerikamura di Osaka, area yang banyak dikunjungi kaula muda karena terdapat berbagai merek kasual dan toko-toko impor. Kougaryu dapat dikatakan sebagai salah satu restoran takoyaki top class di Kansai.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
2. Wanaka (わなか 千日前本店)
nekotank/FlickrURL: http://takoyaki-wanaka.com/
3. Takoyaki Juuhachiban (たこ焼き十八番 本店), Minamikata
Juuhachiban setiap hari menerima pengiriman langsung gurita segar dari Pasar Grosir Chuo. Takoyaki unik ini dibuat dengan udang sakura, jahe, dan tenkasu (bagian renyah yang tersisa dari pembuatan tempura). Adonannya dibuat dengan mencampurkan susu sapi dan kaldu dashi. Koki di sini menghabiskan waktu lebih dari 10 tahun meningkatkan keterampilan mereka dan memasak di selembar tembaga. Bagian luar takoyaki memiliki tekstur renyah dari tenkasu, sedangkan bagian dalamnya creamy dan lezat.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
4. Abeno Takoyaki Yamachan (あべのたこ焼き やまちゃん2号店), Tennoji
Apabila Anda mencari takoyaki terbaik di daerah Tennouji dan Abeno, Yamachan adalah tempatnya. Takoyaki ini dibuat agar renyah di bagian luar dan lembut serta lezat di bagian dalam. Dashi yang digunakan dibumbui dengan saus, jadi disarankan agar Anda tidak menambahkan saus lagi ketika memakannya.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
URL: http://takoyaki-yamachan.net/
5. Takohachi (たこ八 大阪梅地下店), Umeda
Di sini, siapa pun dapat menikmati rasa sesuai keinginannya masing-masing, karena Anda bisa menambahkan saus atau kecap asin Jepang sendiri. Namun, pertama-tama Anda harus memakannya tanpa menambahkan bumbu apa pun sehingga Anda benar-benar bisa menikmati rasa aslinya.
Harga rata-rata: $3-5.
6. Ganso Takoyaki Aiduya (元祖たこ焼き会津屋 梅田店), Umeda
Ganso Takoyaki Aiduya muncul di manga makanan, Oishinbo, yang populer di Jepang. Takoyaki mini ini memiliki rasa yang kuat dan lezat bahkan tanpa tambahan saus.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
7. Dotonbori Honke Ootako (道頓堀 本家 大たこ), Dotonbori
Sesuai dengan namanya, restoran takoyaki ini menggunakan potongan gurita besar. Selain ukuran gurita, rasanya yang lezat juga membuatnya dicintai dan populer di kalangan penduduk setempat. Dotonbori Honke Ootako menjadi pilihan tepat bagi Anda yang menekankan pentingnya ukuran gurita.
Harga rata-rata: Sekitar $4-5.
8. Museum Takoyaki Osaka (大阪たこ焼きミュージアム), Universal City
Lima toko takoyaki terkemuka dan populer (Aiduya, Kukuru, Kougaryu, Juuhachiban, and Yamachan) berkumpul dalam satu atap. Jika Anda datang ke sini, Anda bisa mencoba semua takoyaki mereka sekaligus. Tempat terbaik bagi wisatawan yang bepergian dengan waktu terbatas karena Anda dapat mengemil takoyaki terbaik di Osaka tanpa harus meninggalkan gedung.
Harga rata-rata: Sekitar $4-10.
URL: http://ucw.jp/otm/
9. Umaiya (うまい屋), Tenma
Umaiya merupakan toko yang dihormati di Tenma. Mereka menghantarkan rasa sederhana yang dicintai masyarakat. Anda tidak akan dapat menahan kerenyahan permukaan takoyaki dengan kelembutan di dalam.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
10. Ryomatei (龍馬亭), Fukushima
Ryomatei terletak di depan Stasiun Fukushima dan memiliki banyak langganan. Dianjurkan agar Anda memakan takoyaki buatan tangan ini dengan bawang bombay dan kecap asin Jepang tanpa saus kental yang biasa digunakan pada takoyaki. Ryomatei juga menjadi izakaya, jadi Anda bisa memesan minuman dan hidangan lain di sini. 3 buah takoyaki diberi harga 120 yen, penawaran yang sangat murah.
Harga rata-rata: Sekitar $1-5.
11. Jabon Souhonten (じゃんぼ総本店 天神橋1丁目店), Osaka Tenmangu
Takoyaki di Jabon Souhonten lembut dan tebal di dalam. Anda bisa menikmatinya dengan banyak topping, termasuk kimchi atau daun bawang dan mayones. Mereka juga menawarkan yakisoba dan okonomiyaki sehingga Anda dapat menikmati semua hidangan tersebut di waktu yang sama.
Harga rata-rata: Sekitar $3-5.
URL: http://www.takoyaki.co.jp/
12. Takoyaki Dotonbori Kukuru (たこ家道頓堀くくる 本店), Dotonbori
Di tepi sungai Dotonbori, ada plang dengan gurita besar yang menjadi landmark area itu. Restoran terkenal ini didirikan di tengah-tengah area yang memperebutkan reputasi takoyaki terbaik. Dotonbori Kukuru menggunakan potongan-potongan gurita yang begitu besar sehingga keluar dari adonan, disebut "bikkuri takoyaki" (takoyaki mengejutkan). Anda harus mencobanya jika ada kesempatan.
Harga rata-rata: Sekitar $5-7.
URL: https://www.shirohato.com/kukuru/doutonbori.html
13. Creo-ru (くれおーる 京橋店), Kyobashi
Restoran takoyaki populer ini hanya berjarak 2 menit dari Stasiun Kyobashi. Terletak di Dotonbori dan menjual tidak hanya takoyaki, tetapi juga okonomiyaki, yakisoba, dan kushikatsu. Takoyaki mereka menggunakan tenkasu sebagai bahan yang tidak terlalu rahasia.
Harga rata-rata: Sekitar $4-7.
14. Takoyaki Asuka (たこ焼き アスカ), Kyobashi
Berada di basement Mall Keihan, Takoyaki Asuka menyediakan tempat duduk untuk pelanggannya menikmati takoyaki mereka, berbeda dari sebagian besar kios takoyaki lain yang pembelinya memakan takoyaki sambil berdiri. Mereka menawarkan jahe seperti di restoran sushi sehingga Anda dapat menyantapnya dengan takoyaki Anda.
Harga rata-rata: Sekitar $5-6.
15. Paku-Paku Ra-mu (PAKU-PAKU ラ・ムー)
Paku-Paku adalah kios takoyaki yang berada di sudut jaringan supermaket murah, Ra-mu, di sekitar area Kansai. Anda bisa mendapatkan 6 bola takoyaki seharga 100 yen. Paku-Paku juga sanga digemari oleh penduduk setempat. Potongan guritanya memang kecil, tetapi adonan bolanya itu sendiri cukup besar, pas dengan harganya. Ra-mu tidak ada di area wisata, jadi jika Anda berhasil menemukannya, pastikan untuk mencoba takoyaki di kios Paku-Paku!
Harga: $1!
The information in this article is accurate at the time of publication.