20 Suvenir yang Harus Anda Beli di Tokyo
Di Tokyo, Anda bisa membeli suvenir dari masing-masing wilayah Jepang. Berikut adalah beberapa suvenir yang bisa Anda dapatkan di Tokyo. Mulai dari produk-produk yang merefleksikan budaya Jepang hingga produk terkini yang trendi. Silakan cek daftar di bawah ini.
This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.
1. Aneka barang dari Asakusa Kaminarimon
Jika Anda datang ke Tokyo, salah satu landmark yang wajib Anda kunjungi adalah Kaminarimon di Asakusa. Anda bisa menemukan barang-barang dengan desain Kaminarimon, seperti lentera, boneka, tas jinjing, kaos kaki, dan sebagainya. Apabila Anda menyusuri Nakamise-doori yang terdapat banyak toko suvenir, pastikan Anda mampir untuk mencari beberapa barang unik di sana.
HP: http://asakusa-nakamise.jp/e-index.html
Alamat: 2-3 Asakusa, Taito-ku, Tokyo (Google Map)
2. Barang-barang dari Mesin Penjual Otomatis Shibuya
Di lingkungan kalangan muda, Shibuya, terdapat spot unik untuk Anda dapat membeli berbagai suvenir Jepang dari mesin penjual otomatis. Di antara barang-barang yang populer, Anda bisa mendapatkan anting, sapu tangan tenugui, dan gantungan handphone. Selain itu, toko yang memiliki semua mesin penjual otomatis ini juga menawarkan berbagai suvenir Jepang.
HP: www.maruara.com/ (Hanya Bahasa Jepang)
Alamat: Shibuya Center Building 1F, 16-8 Udagawacho, Shibuya-ku, Tokyo (Google Map)
3. Sampel Makanan
Sampel makanan Jepang sangat mirip dengan aslinya, sampai-sampai ada orang yang salah mengira itu adalah makanan sungguhan. Anda bisa menemukan gantungan kunci sushi atau tempura, anting-anting lucu yang terlihat seperti dessert, atau barang lainnya yang banyak tersedia di seluruh Tokyo. Bahkan ada banyak orang yang membeli dalam jumlah besar sebagai oleh-oleh, lho!
HP: http://www.kappabashi.or.jp/en/index.html
Alamat: 1-1-12 Matsugaya, Taito-ku, Tokyo (Google Map)
4. Minuman keras Jepang dan gelas Kiriko
Gelas Edo Kiriko adalah hasil kerajinan yang disukai sejak zaman Edo. Berkat bentuk dan pola yang cantik, gelas ini sering digunakan untuk menyajikan minuman keras Jepang. Bagaimana jika Anda memilih sebotol sake lezat dari seluruh Jepang di toko favorit Anda dan memberikannya kepada seseorang bersama dengan gelas Edo Kiriko sebagai hadiah spesial.
5. Perlengkapan tulis Jepang
Itoya adalah toko perlengkapan tulis yang telah membawa barang-barang kelas atas selama 111 tahun. Perlengkapan tulis mereka bernilai tinggi karena kualitasnya, Anda juga bisa menemukan kartu pos dan stempel yang didesain menggunakan estetika Jepang untuk Anda bawa sebagai suvenir. Selain indah, harganya pun cukup terjangkau.
HP: www.ito-ya.co.jp/ (Hanya Bahasa Jepang)
Alamat: 3 Chome-7-1 Ginza, Chuo-ku, Tokyo (Google Map)
6. Edo Tsumami Kanzashi
Edo tsumami kanzashi adalah potongan sutra tipis yang dapat dibuat menjadi bunga atau burung, kemudian dipakai sebagai aksesoris rambut. Keindahannya sudah dikenal dunia karena sering dipakai oleh maiko dan geisha. Edo tsumami kanzashi terdaftar sebagai kerajinan tangan tradisional di Tokyo sehingga Anda dapat menemukan pengrajin yang masih membuat versi kelas tinggi dengan tangan.
HP: http://tsumami-do.com/about/ (Hanya Bahasa Jepang)
7. Masker Wajah Kabuki
Masker wajah ini menggunakan desain yang tampak seperti riasan kumadori khusus untuk seni teater tradisional Jepang, kabuki. Tentu saja, masker wajah kabuki memiliki esensi pelembab yang meresap ke dalam kulit Anda dan membuatnya lembut serta bercahaya, produk perawatan kulit yang berguna dan unik. Sangat ideal dijadikan suvenir, bukan?
HP: isshin-do.co.jp/facepack.html (Hanya Bahasa Jepang)
8. Coklat Bulgari
Toko coklat Bulgari dibuka pada tahun 2007. Coklat yang lembut didesain sangat cantik agar terlihat seperti perhiasan, sangat populer di kalangan selebriti. Di dalam gedungnya juga terdapat kafe yang bisa Anda kunjungi untuk melepas lelah setelah sibuk berbelanja seharian.
HP: gourmet.bulgari.com/shop/pages/concept_en.aspx
Alamat: Bulgari Ginza Tower 10F, 2 Chome-7-12 Ginza, Chuo-ku, Tokyo (Google Map)
9. Panganan manis dari Shiseido Parlor
Shiseido, pembuat kosmetik yang telah menjadi favorit di luar negeri, juga memiliki restoran dan kafe sejak tahun 1902. Mereka membangunnya di Ginza, daerah perbelanjaan kelas atas yang terkenal di Tokyo. Hingga kini, panganan manis buatan Shiseido telah dikenal luas dan sering dijadikan sebagai suvenir. Cheesecake adalah salah produk mereka yang sangat direkomendasikan.
HP: parlour.shiseido.co.jp/sc/e/restaurants/list/index.html (Bahasa Inggris)
Alamat: Tokyo Ginza Shiseido Building 1F, 8 Chome-8-3 Ginza, Chuo-ku, Tokyo (Google Map)
10. Toko-toko Stasiun TV dan barang-barang karakter
Stasiun TV utama memiliki kumpulan studio di Tokyo, jadi mereka juga membangun toko-toko untuk Anda membeli barang-barang dari program TV populer mereka dan anime. Tidak jarang Anda akan menemukan barang-barang langka dan regional. Jika Anda menyukai karakter tertentu, Anda harus mengunjungi salah satu toko tersebut.
11. Funawa Imo Youkan
Hajime Nagahata/FlickrImo Youkan dari Funawa adalah suguhan populer yang disukai segala kalangan. Saking terkenal, Anda pasti akan selalu melihat antrean pada hari kerja dan akhir pekan di depan Funawa. Imo Youkan juga merupakan suvenir populer bagi wisatawan yang bepergian di dalam negeri. Jika Anda membawa pulang imo youkan dan memanaskannya sebelum dimakan, Anda bisa menikmati tekstur unik yang tidak pernah Anda temukan.
HP: funawa.jp/shop/item_list?category_id=66263 (Hanya Bahasa Jepang)
Alamat: 1 Chome-22-10 Asakusa, Taito-ku, Tokyo (Google Map)
12. Gantungan Senjafuda
Untuk memperingati perjalanan Anda ke Tokyo, mengapa tidak membuat nama Anda terukir pada sepotong kayu pilihan Anda? Senjafuda awalnya berupa kertas yang digunakan para peziarah untuk menandai kunjungan mereka ke kuil, tetapi seiring berjalannya waktu, senjafuda mulai mengggunakan kayu. Berkat desainnya yang unik, senjafuda menjadi suvenir populer di kalangan wisatawan asing.
HP: sv02.wadax.ne.jp/~stock-plus-com/senjafuda/strup_kifuda-e.html
Alamat: Nankai Tokyo Building 1F, 5-15-1 Ginza, Chuo-ku, Tokyo (Google Map)
13. Osuimono Retro
Osuimono telah dimakan sebagai hidangan sup dalam makanan bergaya Jepang selama berabad-abad, dan osuimono retro ini jelas merupakan suvenir yang akan membuat siapa saja yang menerimanya merasa senang. Bahan-bahan berkualitas akan mengunci kelezatan rasanya di dalam, jadi hal yang perlu Anda lakukan adalah menuangkan air panas ke dalam mangkuk. Anda bisa menyantapnya menggunakan bahan-bahan osuimono favorit Anda seperti matsutake atau ikan.
14. Tokyo Banana
Janine/Flickr bryan.../FlickrSiapa yang tidak kenal Tokyo Banana? Suvenir standar Tokyo yang sangat populer. Belakangan ini, mereka juga mulai menawarkan produk edisi terbatas. Meskipun sudah umum, ternyata Tokyo Banana memiliki penggemarnya sendiri, lho. Rasanya yang lezat dan creamy membuat Tokyo Banana akan menyenangkan siapa saja yang suka makanan manis.
HP: www.tokyobanana.jp/ (Hanya Bahasa Jepang)
15. Ukiyo-e Edo Uchiwa
Ukiyo-e adalah jenis seni rakyat dari zaman Edo yang telah diakui sebagai salah satu jenis seni tradisional Jepang. Kipas uchiwa ibasen dicetak dengan desain cetakan kayu ukiyo-e asli. Jika Anda membeli dan menggunakannya di luar negeri, skema warna yang unik dan desainnya yang elegan pasti akan menarik perhatian orang.
HP: www.ibasen.co.jp/ (Hanya Bahasa Jepang)
Alamat: Ibasen Building 1F, 4-1 Nihonbashi-kobuna-cho, Chuo-ku, Tokyo (Google Map)
16. Kit Kat Tokyo edisi terbatas
RemuJB/photozouKit Kat, produk populer dari Nestle ini memiliki banyak rasa regional yang dijual terbatas. Rasa Rum Kismis yang dijual di Tokyo dikemas dengan apik dan penuh gaya. Jika Anda mendatangi kota-kota di Jepang, silakan temukan berbagai varian rasa berbeda di masing-masing kota tersebut untuk mengingatkan Anda pada keseruan perjalanan Anda.
HP: nestle.jp/brand/kit/gotouchi/ (Hanya Bahasa Jepang)
17. Kari instan Tokyo edisi terbatas
Dikatakan bahwa ada banyak sekali produk makanan instan di Jepang sehingga Anda bisa makan produk yang berbeda setiap harinya. Salah satu di antaranya adalah kari dengan berbagai bahan-bahan dan tingkat kepedasan, serta rasa regional edisi terbatas. Apabila Anda hendak membelinya sebagai suvenir, Anda harus mencoba rasa yang sedikit mewah dan berbeda dari yang pernah Anda makan sebelumnya.
HP: http://www.t-meat.or.jp/info/view/36 (Hanya Bahasa Jepang)
Alamats: 2-7-9 Konan Minato-ku Tokyo (Google Map)
18. Mamegui
Jangan sampai melewatkan kunjungan Anda ke toko barang-barang bergaya Jepang Mamegui sebelum Anda naik ke Tokyo Skytree. Di dalamnya, Anda bisa menemukan banyak barang berwarna cerah dengan desain Jepang, dan ada pula produk-produk lucu yang ideal untuk suvenir. Anda dapat mencari bermacam-macam barang seperti furoshiki dan sampul buku yang bisa dijadikan hadiah untuk orang-orang terkasih.
HP: www.mamegui.jp/index.html (Hanya Bahasa Jepang)
Alamat: Tokyo Skytree Tower Solamachi 4F, 1 Chome-1-2 Oshiage, Sumida-ku, Tokyo (Google Map)
19. Makanai Cosme
Toko kosmetik Makanai Cosme dibuka pada tahun 1899 setelah wanita mulai mencari tahu formula untuk produk perawatan kulit yang dapat melindungi kulit mereka sendiri. Makanai Cosme yang dibuat hanya menggunakan produk alami seperti konnyaku (terbuat dari ubi) dan kepompong ulat sutra menjadi produk perawatan kulit populer karena dapat menghilangkan semua noda atau flek dari kulit Anda.
HP: e-makanai.com/ (Hanya Bahasa Jepang)
20. Barang-barang dari Skytree
Skytree, salah satu landmark terbaru Tokyo, masih terus menjadi destinasi yang sangat populer di kalangan wisatawan lokal dan internasional. Banyak suvenir dari Skytree yang bisa Anda gunakan sehari-hari.
Alamat: 1 Chome-1-2 Oshiage, Sumida-ku, Tokyo (Google Map)
Setiap lingkungan di Tokyo memiliki suasana dan citarasanya sendiri, dan itu berarti suvenir yang tersedia pun sangat beragam. Selain produk-produk untuk digunakan sendiri dalam jangka waktu yang lama, ada pula sejumlah barang yang bisa Anda berikan sebagai hadiah atau suvenir yang pasti akan menjadi hit di antara teman-teman dan keluarga Anda.
Baca juga artikel berikut ini!
[Gambaran]
15 Must-buy Souvenirs From Japan
50 Medicines and Beauty Products from Drug Stores in Japan Picked by Japanese Pharmacists
10 Must-buy Traditional Japanese Accessories For Souvenirs
[Kyoto]
30 Must-Buy Food Souvenirs from Kyoto
20 Kyoto souvenirs you should definitely buy
[Osaka]
10 food souvenirs you can only buy in Osaka
20 Must-Buy Souvenirs from Osaka
[Hokkaido]
11 Sweet Souvenirs To Buy In Hokkaido
[Kecantikan dan Kosmetik]
20 Beauty Products You Can Buy at Drugstores At Japan
11 Affordable Skincare Products to Buy in Japan
11 High-end Skincare Products to Buy in Japan
15 Must-Buy Japanese Cosmetic Brands
10 Japanese beauty appliances that can be used worldwide
20 Japanese Beauty Electronics You Should Check Out
[Fashion]
11 Recommended Japanese Lingerie Brands to Buy in Japan
12 Japanese Lingerie Brands You Need To Check Out
11 Lolita Brands You Should Check Out in Japan
The information in this article is accurate at the time of publication.