Menjelajahi Akihabara: Spot Klasik dan Permata Tersembunyi di Kota Elektronik
Penggemar budaya Jepang, entah itu anime, manga, game, atau bahkan musik, pasti sudah sangat familier dengan Akihabara, sebuah area di Tokyo yang dikenal sebagai kiblat "Cool Japan". Dari peralatan elektronik hingga perlengkapan komputer, game, dan manga, Akihabara punya segalanya! Pada artikel kali ini, kami akan mengajak Anda ke tempat-tempat terkenal dan yang tersembunyi di Akihabara. Catat atau tekan tombol bookmark agar Anda bisa menyelami pusat budaya paling populer di Tokyo ketika berkunjung ke Jepang!
This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.
Selamat Datang di Akiba!
Saat melangkah keluar dari Stasiun Yamanote untuk pertama kalinya ke Akihabara atau disingkat Akiba, Anda mungkin akan terkesima dengan lampu-lampu neon besar, keramaian di banyak game center, dan kios-kios yang sibuk menjajakan produk atau jasa mereka (beberapa bahkan mengenakan ala maid!). Tidak hanya menjadi tempat berbelanja yang ideal, Akihabara juga merupakan surganya budaya otaku yang akan meliarkan imajinasi Anda.
Julukan "kota elektronik" yang melekat pada Akihabara didapatkannya dari berbagai vendor suku cadang radio, toko kamera, dan toko-toko peralatan elektronik yang membuka bisnis di sana setelah Perang Dunia II. Tidak lama kemudian, toko-toko yang berhubungan dengan komputer dan dunia otaku ikut bergabung, memberikan suasana unik pada area yang Anda kenal saat ini.
Tempat Menarik di Jalan Utama Akihabara
Meskipun ada banyak hal yang dapat Anda lihat dan lakukan di jalan utama Akihabara, Anda tidak boleh melewatkan Chuo-dori jika ingin melihat pesona Akihabara yang sesungguhnya. Jalan-jalan belakang di Akiba menjadi rumah bagi beberapa tempat paling menarik, dengan gang-gang ramai dan pertokoan bawah tanah yang dapat memuaskan para pemburu barang-barang anime, manga, dan video game. Sungguh, semua harta karun di sini tidak akan cukup Anda gali hanya dalam satu hari. Di artikel ini, kami mencoba mengajak Anda ke beberapa tempat yang mudah-mudahan dapat memenuhi jiwa otaku Anda. Namun, sebelum mengunjungi permata tersembunyi di Akihabara, kita lihat dulu tempat-tempat populernya.
BOOKOFF Akihabara Ekimae
BOOKOFF adalah jaringan toko yang utamanya menjual buku dan manga bekas, juga menawarkan DVD, CD, video game, dan barang-barang bekas lainnya. Walaupun bekas, kondisinya masih dukup baik. Bagi yang ingin menghemat anggaran, BOOKOFF bisa menjadi pilihan ideal. Cabang di Akihabara, khususnya, sangat layak dikunjungi karena memiliki banyak produk elektronik bekas selain buku. Cobalah telusuri rak demi rak sampai menemukan sesuatu yang menarik minat Anda!
Yodobashi Camera Multimedia Akiba
Yodobashi Camera adalah jaringan toko yang menjual segala macam elektronik. Toko cabang di Akihabara sangat terkenal karena ukurannya super besar. Dengan 8 lantai dan basement yang dipenuhi berbagai elektronik, dari komputer, TV, kamera, hingga mesin faks (ya, itu masih digunakan di Jepang!), Yodobashi Camera benar-benar tempat yang sempurna untuk mencari suvenir bagus dan barang elektronik canggih. Jika Anda tidak tertarik membeli elektronik, di sini juga terdapat beragam produk kosmetik populer, camilan lezat, dan bahkan mainan anak-anak. Lalu, tunjukkan paspor dengan visa turis Anda saat di kasir dan nikmati pembelian bebas pajak!
SEGA Akihabara
SEGA 'Ge-Sen' (Game Center) hadir di seluruh penjuru Jepang, termasuk di sepanjang jalan utama Akiba. Mungkin yang paling mengesankan adalah SEGA Akihabara 1st Building, SEGA 'Ge-Sen' pertama di Akihabara. Mesin capit, permainan ritme, dan game-game model retro hingga terbaru, semua dapat ditemukan di sini. Anda bisa menghabiskan waktu berjam-jam untuk mencoba semua permainan, atau hanya bermain sebentar dan melihat bagaimana para gamer hardcore memamerkan keterampilan mereka.
Perlu diketahui bahwa pengunjung diperbolehkan merokok di dalam ruangan di beberapa lantai, jadi jangan terkejut. Mengambil foto di area 'ge-sen' pun diizinkan, tetapi Anda dilarang merekam video. Harap perhatikan aturannya. Di sejumlah permainan populer, Anda bahkan diharuskan menandatangani formulir dan mengantre menunggu giliran. Apabila Anda melihat kerumunan orang, carilah tempat pendaftaran di dekatnya.
@home cafe Akihabara Main Store
Akiba terkenal dengan maid cafe, yaitu sejenis kafe cosplay yang para stafnya berperan sebagai seorang maid (pelayan). Mereka menyajikan makanan, mengobrol, dan bahkan bermain game dengan pelanggan. Untuk mendapatkan pengalaman maid cafe premium di Akihabara, @home cafe bisa dibilang adalah salah satu tempat terbaik. Kafe ini sudah sangat dikenal dan menawarkan layanan kelas atas dengan keimutan yang luar biasa! Makanan dan minuman di sini dijual dengan harga bersahabat. Layanan khusus seperti berfoto bersama maid atau bermain game juga tersedia dengan biaya tambahan 500 yen.
Permata Tersembunyi
Sekarang mari kita beralih ke beberapa tempat yang mungkin tidak mudah Anda temukan sendiri!
Super Potato Cabang Akihabara
Para penggemar video game retro pasti akan terpesona saat memasuki Super Potato. Toko video game bekas tiga lantai ini memiliki banyak produk software dan hardware, termasuk edisi langka dan terbatas dari Nintendo, SEGA, Sony, dan lainnya. Di lantai paling atas, Anda bisa menemukan arkade game retro yang penuh dengan kenangan masa kecil.
Mandarake Complex Cabang Akihabara
Mandarake memiliki sejumlah cabang di Tokyo, tetapi cabang Akihabara, dengan eksterior serba hitam, mungkin menjadi yang paling mengesankan. Mandarake cabang Akihabara menempati gedung delapan lantai yang dipenuhi mainan antik, manga independen, video game, dan banyak lagi.
Seperti yang kami sebutkan di atas, membeli barang bekas di Jepang merupakan salah satu opsi hemat anggaran untuk mendapatkan barang langka. Di Mandarake, baik para pemburu barang murah maupun kolektor hardcore yang rela mengeluarkan banyak uang demi memperoleh barang langka datang untuk melengkapi koleksi mereka. Menyusuri gang-gang sempit di Mandarake yang penuh sesak saja sudah menjadi sebuah petualangan. Ditambah lagi kejutan-kejutan yang menanti untuk ditemukan. Kunjungan Anda pasti akan sangat berkesan!
Pojok Mesin Penjual Otomatis Langka
Sekilas, jalan kecil dengan deretan mesin penjual otomatis ini tampak tidak begitu istimewa. Namun, jika Anda melihat lebih dekat apa yang sebenarnya dijual, Anda akan mengerti mengapa sudut di Akihabara ini cukup populer di masa lalu. Pilihan minuman standar bersanding dengan mesin penjual kumbang rusa, baterai lonceng, dan aneka produk lain yang tidak biasa!
HOBBY STATION Cabang Utama Akihabara
Dari Pokemon, Yugi-oh, Magic the Gathering, hingga Super Dragon Ball, HOBBY STATION menjual bermacam-macam trading card klasik dan game terbaru yang sedang naik daun. Meskipun Anda bukan penggemar permainan kartu, tidak ada salahnya mampir sejenak untuk melihat deretan display yang ditata dengan indah dan berbagai jenis kartu. Siapa tahu, Anda menemukan hobi baru saat keluar dari toko!
Akihabara Gachapon Kaikan
Gachapon adalah nama Jepang untuk mesin penjual otomatis yang mengeluarkan mainan kapsul. Anda bisa menemukannya di seluruh Jepang, terutama di Akihabara. Gachapon Kaikan, atau Gachapon Hall, dikenal sebagai surganya penggemar gacha. Telah beroperasi selama lebih dari satu dekade, Gachapon Kaikan memiliki banyak mesin gacha yang pastinya akan memenuhi selera semua orang. Dari yang lucu dan aneh hingga yang keren dan praktis, koleksi gacha di sini sangat cocok dijadikan sebagai suvenir, baik untuk diri sendiri maupun teman di rumah.
Temukan Tempat-Tempat Menarik di Akiba!
Selain yang kami sebutkan di atas, masih ada banyak tempat dan kejutan lainnya yang menanti Anda di Akihabara. Jika menyebut diri Anda seorang otaku, datang sekali ke Akihabara dijamin tidak akan cukup!
Gambar Tajuk: Blue Planet Studio / Shutterstock.com
Jika Anda ingin memberikan komentar pada salah satu artikel kami, memiliki ide untuk pembahasan yang ingin Anda baca, atau memiliki pertanyaan mengenai Jepang, hubungi kami di Facebook!
The information in this article is accurate at the time of publication.