Anime vs Realita: "Gokon" atau Kencan Grup Jepang yang Dijelaskan dalam Manga

"Gokon" adalah singkatan dari "godo konpa" (pesta gabungan), yang mengacu pada kencan buta kelompok. Banyak di antara Anda mungkin pernah melihatnya di drama, film, atau atau anime Jepang. Lalu, bagaimana cara orang Jepang mengatur acara semacam ini? Apa saja "aturannya"? Temukan jawabannya di artikel ini, yang kami tulis berdasarkan pengalaman langsung.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

 

 

*Kami diizinkan untuk membagikan manga berikut oleh Manga de Japan. Informasi lebih lanjut tentang Manga de Japan ada di akhir artikel.

Aturan Ke-1: Jumlah Pria dan Wanita yang Berpartisipasi Harus Sama!

Aturan dasar pertama untuk gokon heteroseksual adalah memiliki jumlah peserta pria dan wanita yang sama. Menurut salah seorang karyawan di Tokyo yang berpartisipasi dalam acara gokon seminggu sekali, "Jika ada seseorang yang memutuskan tidak datang pada hari itu, bagaimanapun juga, kami akan mencari pengganti agar jumlah peserta dari setiap jenis kelamin sama". Apabila jumlahnya tidak sama, ada kekhawatiran seseorang tidak dapat menemukan pasangan. Umumnya, acara gokon dihadiri tiga sampai lima pasang jenis kelamin yang berbeda (contoh: 3 pria & 3 wanita, atau 5 pria & 5 wanita).

Aturan Ke-2: Tempat Bertemu Bukan di Izakaya, Melainkan di Restoran dengan Ruang Pribadi!

Lokasi pertemuan biasanya ditentukan sebelum acara gokon dimulai dan diberitahukan oleh pihak penyelenggara kepada peserta. Kebanyakan gokon diadakan di ruang pribadi. Menurut teman anonim kami, hal itu dilakukan untuk menghindari kemungkinan bertemu dengan orang yang dikenal. Gokon sering kali diadakan di lokasi yang mudah diakses seperti Shinjuku atau Shibuya di Tokyo.

Aturan Ke-3: Alur: Bersulang → Perkenalan Diri → Bertukar ID LINE

Setelah Anda memesan minum dan bersulang, saatnya sesi perkenalan diri. Dalam beberapa kasus, pihak penyelenggara yang akan memperkenalkan peserta. Namun, tidak sedikit pula yang melakukannya sendiri secara bergantian dengan menyebutkan nama, pekerjaan, hobi, dan sebagainya. Kemudian, para peserta mengobrol santai tentang latar belakang, tempat kerja, hobi, rencana akhir pekan, dan lain-lain, dengan orang yang duduk di dekatnya.

Selama acara, peserta perlahan-lahan akan mengetahui apakah ia dan lawan biacara merasa nyaman satu sama lain, obrolannya cocok atau tidak, dan ada ketertarikan atau tidak. Sebelum acara selesai, mereka saling bertukar ID LINE. Di beberapa acara, penyelenggara bahkan membuat obrolan grup LINE.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Aturan Ke-4: Umumnya, Peserta Pria yang Membayar Tagihan!

"Terkadang, peserta pria yang akan membayar tagihan dan bahkan membayar ongkos taksi untuk pulang," kata teman kami yang enggan disebutkan namanya. Umumnya, biaya gokon untuk peserta wanita berkisar antara 3,000 - 4,000 yen, sedangkan pria sekitar 6,000 - 7,000 yen. Ada penyelenggara yang sudah memperhitungkan total biaya sebelumnya, tetapi dalam banyak kasus, perhitungan dan pengumpulan uang dilakukan seusai acara.

Klook.com

Apa Itu Manga de Japan?

Manga de Japan adalah website yang bertujuan untuk mempromosikan budaya Jepang melalui manga. Manga de Japan tersedia dalam bahasa Jepang dan Inggris, dan memberikan perspektif yang benar-benar unik. Silakan kunjungi website resminya jika Anda menyukai manga di atas dan ingin membaca lebih lanjut!

Informasi detail mengenai Manga de Japan dapat dilihat di video berikut atau website resmi mereka di sini: https://mangadejapan.com/

Jika Anda ingin memberikan komentar pada salah satu artikel kami, memiliki ide untuk pembahasan yang ingin Anda baca, atau memiliki pertanyaan mengenai Jepang, hubungi kami di Facebook!

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

Koji
Koji Shiromoto
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran